"Bun maaf, tadi ayah sudah makan malam diluar" ujar saya sepulang dari ngantor
"Oo gitu" jawab istri lirih
Saya menangkap nada getir itu, meski tak diungkapkan langsung. Guratan di wajah istri, cukuplah menjadi penegas rasa kecewa. Saya sedang capek fisik dan pikiran, segera membersihkan diri dan tidur.