Persoalan sampah di negeri
ini, rasanya tidak akan pernah selesai. Karena soal sampah, lazimnya berbanding
lurus dengan pergerakan jumlah penduduk. Semakin besar angka kelahiran, maka produksi
sampah juga meningkat.
Sehingga musti selalu ada terobosan atau inovasi baru, agar masalah sampah bisa diatasi. Memang tidak bisa 100% beres, tetapi setidaknya ada solusi pengelolaan sampah sesuai kebutuhan. Untuk hal tersebut dibutuhkan penggerak, yang notabene voulenter – alias tidak dibayar.