Saya terbiasa bangun tidur, beberapa jam sebelum adzan subuh. Tubuh ini seperti punya alarm, secapek atau setelah apapun saya tidur di malam hari. Kebiasaan ini saya manfaatkan, mengerjakan aneka hal hingga adzan subuh terdengar.
Pagi bagi saya, waktu yang nyaman untuk
menulis. Suasana sunyi di luar namun hiruk pikuk di benak, memantik lahirnya
ide sebuah tulisan. Saya pernah menulis satu artikel, selesai sekitar satu jam.
Sementara di siang atau sore hari, ada saja alasan jeda menulis.