"Orang tua obesitas menyebabkan 80% anak
obesitas, kalau salah satu dari orang tua obesitas menyebabkan 40% anak obesitas,”
dr Lucie Permana Sari SpA.
Teman-teman yang sudah menjadi orangtua, saya yakin pasti sayang anaknya. Ada tipe
orangtua, yang menuruti kemauan si anak. Alhasil minta apa saja dibelikan,
kemungkinan memang uangnya ada.
Saya
mendapati orangtua demikian, memanjakan anak dengan alasan sangat logis. Yaitu,
anak satu-satunya, dan tak ingin anaknya merasakan seperti yang dialaminya
(orangtua) semasa kecil. Karena berasal dari keluarga kebanyakan dengan banyak
anak, maka tidak semua keinginan keturutan.