Sudah seharusnya, seluruh stake holder mendampingi UMKM Tanah Air melangkah maju. Hal ini bisa menjadi wujud komitmen, membina generasi muda mengembangkan bisnis UMKM lewat transformasi digital.
Adalah program Campus Marketplace, yang menyediakan kesempatan magang tersertifikasi dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) RI.