6 Apr 2019

Asyiknya Makan dalam Gelap di Earth Hour "Aston Priority Simatupang Hotel and Conference Center"


Earth Hour di Aston Priority Simatupang Hotel and Conference Center - dokpri

Melansir data WWF Bangkok, bahwa mengurangi pemakaian listrik hingga 73,34 megawatt selama satu jam, setara dengan pemghematan  41,6 ton karbon dioksida.

Pernah nggak, menikmati makan malam dalam gelap, iya tanpa lampu listrik. Saya pernah dong, pada acara Earth Hour 2019 di Aston Priority Simatupang Hotel and Conference Center.
Memang  sih, musti hati-hati, jangan sampai salah menyuap, satu sendok isi sambal semua –hehehe, makan juga harus pelan, dan akhirnya sekalian saya manfaatkan untuk mind full eating.

5 Apr 2019

Kolaborasi Rumah Produksi GoodWork dengan sutradara BW Purbanegara dalam film ‘Doremi & You’

dokumentasi GoodWork 

Setelah sukses bekerjasama dengan Purbanegara Films dalam Film Ziarah (2017), rumah produksi GoodWork kini kembali menggandeng BW Purbanegara sebagai sutradara dalam produksi film drama anak remaja “Doremi & You”. 
Film yang diproduseri oleh Lexy Mere, Arifin Wiguna dan Ridla An-Nuur, melakukan pengambilan
gambar sepenuhnya di Yogyakarta.

Pembuatan film ‘Doremi & You’ berawal dari diskusi produser yang tertarik dengan ide film pendek karya BW Purbanegara ‘Cheng Cheng Po (2007)’, peraih piala citra di Festival Film Indonesia (2008) kategori film pendek terbaik. 
Bersama dengan penulis skenario Jujur Prananto, proses pengembangan ide dimulai sejak September 2018 lalu.

Film ini bercerita tentang persahabatan empat anak, Putri (Naura), Imung (Fatih Unru) dan Anisa (Nashwa Zahira – Indonesia Idol Junior 2018) dan Markus (Toran Waibro). 
Suatu hari mereka tidak sengaja menghilangkan uang jaket ekstrakulikuler paduan suara di sekolahnya.

Dalam rangka mengganti uang yang hilang, mereka sepakat untuk mengikuti kompetisi menyanyi ‘Doremi & You’. 
Dalam perjalanannya, Putri berharap bahwa Reno (Devano Danendra), senior sekaligus asisten pelatih paduan suara di sekolahnya bersedia menjadi pelatih mereka. 

Tetapi tak disangka-sangka, ternyata Reno juga mengikuti ajang ini dan menjadi saingan terberat mereka.
‘Doremi & You’ juga didukung oleh aktor senior, seperti Sekar Sari yang berperan sebagai Ibu Putri, Simhala Avadana sebagai Ayah Putri dan GPH. Paundrakarna JS sebagai Ayah Reno.

Proses syuting film ‘Doremi & You’ masih akan berlanjut hingga pertengahan April ini di Yogyakarta.
Mohon doa dari teman-teman semua supaya proses syuting berjalan lancar dan bisa menghasilkan film yang baik, kami ingin anak – anak dan remaja Indonesia pun memiliki pilihan menonton yang sesuai dengan usia.”, ungkap Lexy Mere selaku Produser saat konferensi pers berlangsung di Taman siswa, Yogyakarta.

Film ini rencananya akan tayang di bioskop pada saat liburan sekolah tahun ini.

3 Apr 2019

Tangkis Eksploitasi Anak Bermotif Audisi Bulutangkis

sumber mauberita.com

Sebagai orangtua, saya mendukung anak berprestasi di bidang ditekuni. Anak saya suka bola, semasa SD (kelas 4 – 6) pernah ikut ekskul dan turnamen sepak bola.
Pernah sekali ikut audisi sepakbola via medsos, disponsori produk susu untuk anak usia 7 – 12 tahun, namun belum lolos untuk ditangani pelatih klub ternama kelas dunia.

Saya perhatikan, audisi olahraga lain juga semakin marak dilakukan, mulai dari basket, renang, atletik, bulu tangkis dan lain sebagainya.
Jujur, sebagai orangtua saya senang, melihat anak-anak Indonesia bertumbuh dan diberi ruang berkembang sesuai bakat dan minat.

1 Apr 2019

Ketika "4 Pilar MPR" Benar Nempel di Perangko

penandatanganan Perangko 4 Pilar MPR, oleh Ikhsan Baidirus dan Ma'ruf Cahyono -dokpri

Kita mungkin, sering sekali mendengar 4 Pilar MPR, meskipun (bisa jadi) belum terlalu mengenal dan memahami lebih dalam apa saja isinya.
Bagaimana jadinya, kalau 4 Pilar MPR ditampilkan dan dibingkai dalam sekeping Perangko. Waaw, pasti keren, bisa menjadi alat edukasi untuk masyarakat awam.

Generasi 80-an, pasti tidak asing dengan perangko. Saking akrabnya, pernah ada iklan televisi, berkisah tentang pasangan dimabuk asmara, kemudian ada narasi “kemana-mana lengket kayak perangko”