13 Apr 2018

Yuk, Keliling Jakarta Gratis Bersama "Mpok Siti" !


Sambil menunggu “Mpok Siti” di Halte Monas, saya mencoba chek di Aplikasi Pencari Lokasi “Cari Aja.”
Karena belum tercantum, maka saya segera tambahkan lokasi “Halte Bus City Tour” melalui fitur “add place” di Aplikasi Cari Aja – cara tambah lokasi saya jelaskan nanti.
Halte Bus Wisata "Mpok Siti" ada di Aplikasi Cari Aja - dokpri

Apa itu Cari Aja dan Apa itu Mpok Siti ? Cari Aja, adalah aplikasi pencari lokasi, sangat membantu untuk menemukan berbagai tempat yang anda inginkan.

Seperti lokasi Kuliner, Hotel dan wisata, SPBU, ATM, Bank, Minimarket, Kesehatan, Belanja, Transportasi, Otomotif, Pendidikan, Hiburan, Kecantikan, Olah Raga dan Tempat.

11 Apr 2018

Diskon Hingga Rp 2 Juta Persembahan Bank KEB Hana bagi Pelanggan TOUS les JOURS

Kolaborasi KEB Hana Bank dan TOUS les JOURS dengan program cash back 20% - dokpri
 
Siapa tidak tergoda, melihat Choco Twist semula di harga Rp.17.500,- didiskon menjadi Rp.14.000,-. Atau  Custard Brioche seharga Rp.9.500,- , berubah angka cukup dibayar Rp. 7.000,-.

Sementara masih ada nama roti, seperti TLJ Mocha Choco Bread, Walnut Cream Baguette, Choco Cornet, Peanut Butter Jelly, Cornet Plan, Creamcheese Walnut dan masih banyak nama roti premium dan minuman lain, bisa dinikmati dengan harga spesial.

Melihat gelaran aneka roti, saya teringat kebiasaan gadis mungil di rumah. Sore hari –sebelum maghrib-- nanggung mau makan besar, akhirnya nyemil sebagai cara mengusir rasa lapar.
Mumpung ada potongan harga lumayan besar, bisa membeli beberapa roti sebagai oleh-oleh untuk anak kesayangan.

10 Apr 2018

Kemeriahan “Gramedia Writers and Readers Forum 2018”


Gramedia Writer and Reader Forum 2018 - dokpri


Sabtu (7/4’18) pekan pertama bulan April, ada yang berbeda di pelataran Perpustakaan Nasional yang berlokasi di seberang Monas.
Tampak tenda putih berderet, persis di pintu masuk dan pintu keluar perpusnas, beberapa standing banner bertulis “Gramedia Writers and Readers Forum (GWRF) 2018.”

Saya sendiri, --sebenarnya -- datang untuk menghadiri acara Nobar bersama KOMiK. Begitu melihat event GWRF 2018, tertarik juga untuk mengikutinya.

GWRF adalah ajang temu, diskusi dan sharing, pembaca dan penulis buku, diadakan selama dua hari 7 dan 8 April 2018. 
Sebagai pecinta buku, event keren ini sayang untuk saya dilewatkan. Selain bisa membaca, bisa bersua dengan penulis kenamaan.

9 Apr 2018

Mengenal Lebih Dekat dengan Nasi Kabsyah


Nasi Kabsyah - kolase dok Banten Farm

Dari akun medsos seorang teman -- yang bekerja dan tinggal di Qatar--, saya melihat sebuah postingan  nasi khas Timur Tengah. 
Sebelum membaca caption lebih lengkap, jujur saya sempat terkecoh dengan jenis makanan tersebut.

Butiran nasi berwarna kuning gelap kecoklatan, dengan biji kacang mede utuh menyita perhatian, berpadu dengan irisan bawang goreng dan emping melinjo.
Tampak acar yang terdiri dari potongan timun dan wortel diiris dadu, tak ketinggalan cabe hijau utuh menyelip disela-selanya

Hanya dengan melihat fotonya saja, indera penciuman ini seolah diajak menghirup aroma khas masakan ternama ini.
Ujung lidah seperti ikut mengecap, cita rasa rempah-rempah khas masakan timur tengah yang biasanya ‘berani’ – orang jawa menyebut medhok.