26 Apr 2017

‘Suzuki IGNIS’ Genre Baru di Kelas SUV


Suzuki IGNIS -dokpri

Apalagi yang diharapkan pengendara roda empat, selain kenyamanan design serta karakter yang unik dari sebuah mobil.
PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) mempersembahkan genre terbaru, khusus untuk konsumen di Indonesia. Blogger’s berkesempatan hadir, dalam acara pameran Suzuki yang digelar di Atrium Mall Kota Kasablanka. Kedatangan team Blogger’s disambut Ibu Anne dari SIS dan Bapak Emir Riza selaku Corporate PR SIS.
Saya sendiri bisa menyaksikan secara langsung, bagaimana performa Urban Sport Utility Vehicle (SUV) pertama di Indonesia. Suzuki IGNIS dikembangkan sebagai “Urban SUV” pertama, dengan kekompakan yang menunjukkan kemudahan dan kenyamanan Interior dikemas melalui eksterior stylish.
Melihat penampilan Suzuki IGNIS dari depan, saya bisa lihat lampu depan LED Projektor & Daytime Running Light (Tipe GX).
Lampu ini bisa distel untuk turun, terutama saat melewati jalanan sempit, sehingga cahaya lampu standart tidak menganggu, terutama mengenai bagian mata orang yang ada di depan mobil. Pun saat perjalanan luar kota, lampu didesign untuk sebaran cahaya lebih banyak dan luas” Jelas Emir Riza.
Penggunaan lampu LED, bisa menjadi jaminan tahan lama dan awet. Teknologi LED memaksimalkan pandangan ke depan, sehingga pengendara merasa aman saat bekendara pada malam hari.
Suzuki IGNIS-dokpri
 Fender garnish pada bagian kanan dan kiri mobil serta pilar C disematkan slit like design, mengesankan Suzuki IGNIS gesit mampu bergerak dengan cepat dan lincah. Roof Rail dipasangkan tipe GX, dengan memperhatikan estetika dan efisiensi material alumunium. Sungguh terlihat gagah sekaligus elegan, membuat langsung jatuh hati pada pandangan pertama.
Ketika langkah kaki saya mengayun di arena Pameran, tampak dipajang berjajar enam pilihan warna suzuki IGNIS GL. Yaitu Silky Silver, Arctic White Pearl, Midnight Black Pearl, Uptown Red Pearl, Tinsel Blue Pearl Metalic dan Glistering Grey Metalic.
Sementara untuk Suzuki IGNIS type GX, terdapat tujuh warna pilihan, yaitu Silky Silver, Midnight Black Pearl, Arctic White Pearl, Glistering Grey Metalic, Dual Tone Uptown Red Pearl & Midnight Black Pearl, Dual Tone Tinsel Blue Pearl & Midnight Black Peral dan Dual Tone Tonsel Blue & Arctic White Pearl.
Suzuki IGNIS memiliki dimensi sepanjang 3.700, semakin kokoh dengan memasang ban profil 175/65 R 15. Memiliki air intake setinggi 700 mm, sanggup menerobos genangan air ketika hujan. Hal ini memungkinkan Suzuki IGNIS tampil lebih bergaya, tetap mengedepankan kenyamanan saat melewati permukaan jalan tidak rata atau genangan.
Saya jadi ingat musim hujan di Jakarta, kalau deras- derasnya cepat banget terjadi banjir. Maka Suzuki IGNIS menjadi solusi, tetap bisa megendarai tanpa kawatir situasi di jalanan.
Dengan Body Total Effective Control Technology, sebagai pendukung keselamatan dan platform baru HEARTECT.  Structur baru high- rigid underbody bermaterial high-tensile steel, memungkinkan Suzuki IGNIS tetap andal digunakan di jalanan offroad.
Suzuki IGNIS adalah pilihan terbaik bagi pengendara yang memerlukan kendaraan yang stylish, modern namun tetap menyuguhkan keiritan bahan bakar yang mencapai 23,44 km/ liter (AGS). Dengan hadirnya Suzuki IGNIS di tangah masyarakat Indonesia, diharapkan dapat memberikan warna baru di dunia otomotif Indonesia” Jelas Setiawan Surya Selaku 4 W Deputy Managing Director PT SIS dalam press release.
Sekilas Interior Suzuki IGNIS -dokpri
Interior type GX tampak komplit, menawarkan fitur berbeda sesuai harganya. Terdapat tombol pengatur audio di kemudi, tak lupa menyertakan Multi Information Display (MID) yang lengkap. Head unit terintegrasi dengan dashboard, dilengkapi dengan monitor layar sentuh.
Pengaturan AC melalui tombol di layar digital, lengkap dengan climate control plus heater untuk pengaturan suhu cabin.
Pada kesempatan istimewa ini, saya berkesempatan mengikuti test drive Suzuki IGNIS. Berlokasi di area parkiran Kota Kasablanka, bersama empat rekan bloggers lainnya. Saya menyetir IGNIS Type GX, lamgsung merasakan sendiri kepraktisan yaitu tak perlu memasukkan anak Kunci untuk menghidupkan mesin.
Fitur keyless entry sangat memudahkan pengemudi, dapat mengakses dalam kabin hanya dengan menekan tombol hitam. Sistem alarm dan immobilizer, untuk memastikan  mobil tetap aman dari pencurian.
Sistem pengamanan memakai Anti-Lock Braking System dan Electronic Brakeforce Distribution (ABS dan EBD) serta ada Brake Assist (BS), membuat pengemudi lebih percaya diri melakukan pengereman darurat saat menghindari situasi di depan.
Untuk harga, dibandrol Rp 139,5 Juta (Type  GL), 159,5 Juta (type GX MT) dan Rp. 169,5 Juta (Type GX AGS).
Suasana Test Drive Suzuki IGNIS -dokpri
Bagaimana  Mesinnya?
Mesin dengan empat silinder K12M berkapasitas 1.197 cc didukung Variable Valve Timing (VVT) dan DOHC.
Mesin ringan bermaterial alumunium, menghadirkan mesin 83 ps pada 6.000 rpm dan kekuatan torsi mencapai 113 Nm dan 4.200 rpm. Performa mesin dikerahkan ke sistem penggerak roda depan, sehingga memberi ketenangan saat berkendara jarak jauh.
Berbagai fungsional dan ergonomis dihadirkan, sehingga mampu memuat barang tanpa mengurangi kenyamanan. Untuk mengakomodasi barang bawaan, terdapat  glove box, center console tray dan dua cup holder serta rear console cup holder.
Pada pintu kanan kiri dan belakang, dilengkapi bottle holder dan tempat menyelipkan majalah. Jok bagian belakang bisa dilipat, mampu memuat hingga 947 liter.
Bagasi Suzuki IGNIS-dokpri
-0o0-
Sebagai apresiasi PT SIS, kepada konsumen yang membeli Suzuki IGNIS periode April, akan mendapatkan hadiah uang elektronik senilai 1 juta rupiah. Juga mendapat pilihan paket Spesial, yaitu kredit dengan bunga 3,26%, cicilan mulai 1,5 jutaan, uang muka mulai 15% dengan cicilan sampai tenor 7 tahun*( S&K berlaku). Selain itu ada test drive berhadiah, dengan hadiah utama 3 Unit Suzuki GSX- % 150 dan 6 unit Suzuki Satria 150.
O’ya kalau masih penasaran, Suzuki IGNIS akan hadir di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. Acara IIMS diselenggarakan 27 April – 7 mei 2017, anda bisa  mengetahui produk Suzuki yang lain secara lebih lengkap.–salam-

23 Apr 2017

Lebih Dekat dengan Guava Crystal Sunpride

Guava Crystal Sunpride -dokpri
Guava Crystal atau Jambu Klutuk, adalah buah yang mudah didapati. Bisa dijumpai mulai dari pedagang buah di pinggir jalan, sampai hypermarket modern. Bahkan di beberapa pekarangan rumah, kerap terlihat menanam pohon jambu kluthuk.
PT Sewu Segar Nusantara (SSN),  dengan brand Sunpride selalu all out mempersembahkan buah kualitas terbaik untuk konsumen.
Guava Crystal dengan label Sunpride, mendapatkan sertifikasi 'Bebas Residu Pestisida dan Tanpa Formalin' untuk kulit dan daging buah. Predikat ini di keluarkan Sucofindo, selaku badan legal yang berperan menjamin mutu melalui pengujian dan kalibrasi.
Kandungan Guava Crystal tak perlu diragukan lagi.
Guava Crystal Sunpride -dokpri
Guava Crystal kaya kandungan vitamin C, bahkan sampai 5 x lebih banyak di banding jeruk. Vitamin C sendiri berfungsi sebagai antioksidan,  untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain itu untuk mengurangi risiko penyakit jantung koroner,  stroke, kanker dan katarak. Mengurangi racun dalam hati, sekaligus memperbaiki kinerja hati.
Guava crysral mengandung 40% potasium, bahkan lebih banyak dari buah pisang. Potasium atau kalium adalah mineral penting, sangat dibutuhkan terutama bagi pecinta olah raga. Karena dapat membantu mencegah terjadinya kram otot, sekaligus mengurangi rasa sakit pada otot. Membantu untuk menambah energi,  juga mengatur kessimbangan cairan tubuh setelah berkeringat.
Guava Crystal mengandung karotenoid dan polifenol,  berfungsi untuk mencegah kanker payudara dan kanker kulit.  Mendukung sistem kekebalan tubuh,  serta menghilangkan radikal bebas. Karetonid penting untuk krsehatan mata dan kulit,  melindungi sel tubuh terhadap kerusakan.
Tidak boleh dilupakan,  Guava Crystal kaya akan fiber/ serat.  Berfungsi untuk mengendalikan berat badan, memperlambat munculnya rasa lapar. Menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh,  memberikan perasaan kenyang lebih lama. Untuk mendapatkan serat terbaik, disarankan konsumsi buah jambu sekaligus kulitnya.
Mengenal lebih dekat Guava Crystal Sunpride, rasanya sayang kalau diabaikan. Mencintai diri sendiri,  musti dibuktikan dengan memberi asupan terbaik. Buah adalah jawaban pasti,  kandungannya sangat bermanfaat untuk tubuh.  - salam sehat -

20 Apr 2017

Eksperimen Masakan Tanpa Repot Belanja

honestbee belanja lebih mudah -dokpri
Era digital tengah berlangsung, nyaris semua urusan manusia modern dimudahkan. Mulai pagi berangkat beraktivitas sampai pulang, mulai belanja sampai pesan makanan. Pendek kata semua kegiatan, bisa dikendalikan melalui smartphone.
Belanja sayur dan bahan makanan, biasanya menjadi rutinitas keseharian ibu-ibu. Coba saja perhatikan setiap pagi, tukang sayur “diserbu” ibu-ibu mempersiapkan menu sehari- hari. Biasanya pedagang sayur memilih lokasi tertentu, yang relatif mudah dijangkau di perumahan atau kampung.
Kadang masalah bisa datang, kalau cuaca sedang kurang bersahabat atau tukang sayur lagi libur. Sang ibu musti putar otak, apakah beli makanan jadi atau belanja ke supermarket.
Kini ada solusi, yaitu belanja melalui honest bee.
Apa itu honestbee?
Layanan belanja dan pengiriman on-demand untuk kebutuhan sehari-hari berbasis online. honestbee menawarkan cara berbelanja kebutuhan sehari-hari, melaui asisten belanja yang sudah ditraining.

Caranya, Sangat mudah kawan’s
  • Download aplikasi honestbee melalui playstore secara gratis (bisa juga via app store, Ios atau website).
  • Buatlah akun, dengan cara memasukkan alamat email dan membuat kata sandi—seperti akun sosmed.
Dengan dua langkah mudah, saya bisa mengeksplor semua fitur yang terdapat di aplikasi ini.
Untuk belanja, tinggal klik fitur chart yang menampilkan gambar keranjang belanja, kemudian klik "Start Shopping" di bawahnya. Barulah belanja kebutuhan dimulai, bisa sambil duduk-duduk di teras atau santai di ruang tamu.
Untuk memilih jenis barang, bisa di klik fitur "Department" atau "Sort". Pada fitur ini akan ada pilihan menu belanja, mulai dari Promotion, Recommended, Fresh Fruit and Vegetables, Drink, Bakery, Food Cupboard, Frozen Food dan masih banyak lainnya.
Mengenai fitur-fitur yang ada di honest bee, lebih afdhol kalau anda mencoba sendiri. Saya bisa memberi jaminan, tidak bakal ribet atau sulit menggunakan aplikasi ini.
-0o0-
Istri saya siap belanja, memilih menu spesial untuk santap keluarga. Setelah dipikir-pikir, dipilih “Tepek Ikan” dan “Tumis Buncis Ebi”. Sengaja pilih dua menu, bisa untuk makan siang sekalian untuk makan malam sih
Agar praktis dibeli Bumbu halus tepek ikan, gula jawa, santan, tepek ikan, dan nanas potong. Menu kedua yaitu “Tumis Buncis Ebi”, adapun bahan yang dibeli adalah bumbu halus, ati ampela, baby buncis dan tomato chery.
Setelah semua kebutuhan ada di masukkan keranjang, bisa dicheck melalui daftar belenja. Kemudian tertera "Total Belanja" dan "Check Out", berpindah halaman berisi daftar isian. Berupa alamat pengiriman, kemudian "TIME SLOTS" untuk memilih jam pengiriman, No Contact dan pilihan sistem pembayaran "Cash on delivery", atau "Credit card".
Setelah diisi lengkap, akan ada pemberitahuan order sukses sekaligus nomor order. Status belanja bisa dipantau alurnya oleh konsumen, mulai  "Confirmed", "Preparing", "On The Way" dan "Delivered".
Akan muncul foto dan nama "Shopper Bee" atau asistant belanja, tampak juga foto dan nama "Delivery Bee" atau pengirimnya.
Praktis bukan, sudah hemat waktu, hemat tenaga, kita bisa menunggu belanjaan sesuai pilihan waktu. Tidak perlu bermacet-macetan dan panas di jalanan, sehingga bisa memanfaatkan waktu untuk mengerjakan pekerjaan lainnya.
“Tepek Ikan” dan “Tumis Buncis Ebi”.
O’ya, ada info menarik !!
honestbee akan mengadakan “Lomba Masak Online”, yang akan berlangsung selama 6 periode. Untuk periode kesatu dan kedua, masing masing berlangsung selama 2 minggu. Sedangkan periode ketiga sampai keenam, masing masing periode berlangsung selama 1 minggu.
Lomba dimulai setiap hari jumat, pengumuman pemenang diumumkan setiap senin. Tema lomba diumumkan setiap kamis, jadi peserta bisa mempersiapkan diri sebaik mungkin. Setiap periode lomba dipilih 5 pemenang, akan mendapatkan voucher belanja honest bee @250 ribu.


Untuk ketentuan menjadi peserta lomba ;

  • Follow akun IG dan FP @honestbeeid dan @kriyaindonesia.
  • Peserta harus membagikan info lomba, kemudian mention 5 teman.
  • Peserta boleh mengikuti semua periode lomba, teman yang dimention dalam share info lomba harus berbeda.
  • Peserta berbelanja bahan masakan melalui honestbee, Screen shoot share info lomba dan bukti belanja dan kirim via email ke tony.alexander@honestbee.com .  Untuk mendapatkan voucher honestbee senilai Rp. 50.000 (free ongkir), sebagai pengganti belanja bahan untuk masak.
  • Hasil masakan berikut resepnya, silakan diposting di  Instagran dan Facebook dengan hastag #masakjadimudah, mention ke IG dan FP @honestbeeid serta @kriyaindonesia.
  • Pemenang ditentukan berdasarkan, kreatifitas, cara masak yang mudah, jumlah like menjadi nilai tambah
  • Juri lomba dari pihak honest bee dan Resep Dapur Ayah.
Sudah masak untuk keluarga, punya kesempatan untuk menang pula. Dengan honestbee belanja jadi lebih mudah, bisa memanfaatkan waktu lebih banyak dengan keluarga.
honestbee untuk belanja lebih mudah -dokpri