Kriyanusa 2019-dokpri |
Yang dari luar Sumbar, ada yang tahu apa itu “Makan
Bajamba.” Jujur, saya (dari Jawa) masih asing istilah ini, sampai akhirnya menemui
ruangan yang disetting unik untuk acara adat. Makan Bajamba adalah acara makan,
yang dilaksanakan pada acara adat Batagak Pangulu atau acara- acara alek gadang
di Minangkabau.
Tradisi makan berempat mengelilingi satu piring
besar, uniknya masing-masing bagian tidak boleh mengotori bagian lainnya. Jadi setiap
orang menyuap bagian makanannya sendiri-sendiri, dan tidak boleh mencampuri
bagian yang lain. Makan bajamba adalah simbol berbagi kesenangan tapi tidak boleh
saling merugikan, kenikmatannya ada pada rasa kebersamaan dan diatur dalam satu
tata tertib.