16 Apr 2025

Halal Bihalal Yayasan ASTRA YDBA bareng Pewarta

Suasana syawal masih terasa, Sebagian mungkin masih menuntaskan puasa sunah 6 hari-nya. Tradisi yang jamak terjadi, adalah hallah bihalal saling maaf memaafkan. Menggenapkan silaturahmi, pada teman yang belum bersua saat hari fitri.

Meski Ramadan sudah setengah bulan lewat, nyatanya maaf memaafkan masihlah relate. Seperti dilakukan Yayasan ASTRA YDBA, mengundang kami para pewarta.

Halal bihalal buka sekadar maaf meaafkan, tetapi sekalian workshop dengan salah satu pelaku UMKM binaan. Dan serunya, semua yang hadir musti ikut challenge. Tidak peduli tuan rumah, atau undangan otomatis menjadi peserta.

--- --

Halal Bihahal Yayasan ASTRA- YDBA dan Pewarta, begitu tajuk pada undangan yang disebar di group. Kami konten creator menyahuti, menyatakan kesediaan hadir di acar tersebut.

Kumpul ketemuan dengan team Yayasan ASTRA- YDBA, tidak terlalu sering kami lakukan. Biasanya kalua ada event UMKM, itupun belum tentu sebulan sekali. Maka begitu ada kesempatan baik dan ada waktu, enggan kami melewatkan. 

Acara diadakan di Beranda Kithcen Kebayoran Baru Jaksel, tidak terlalu jauh dari akses transportasi umum. Saya berangkat dengan commuter dari Stasiun Pondok Ranji, kemudian turun di Stasiun Kebayoran Lama.

Setelahnya transit ke Halte Transjakarta Velbak, turun satu halte saja turun di Halte Mayestik. Jalan kaki lumayan dekat, berjarak 400 meter atau sekira 6 menit saja.

Yayasan ASTRA YDBA, selama ini selalu focus pada UMKM. Tak sekadar pendampingan saja, tetapi juga pembentukan karakter pelaku UMKM. Sehingga menjadi pribadi tangguh, tak mudah menyerah menghadapi cobaan.

Hadir di acara Halbil kali ini, UMKM yang bergerak di bidang kuliner. Adalah Hai Cake, yang dididirkan oleh ibu Dini dengan basecamp di Bogor. Seperti namanya, produk yang ditawarkan adalah aneka cake.

Nah, kami peserta halbil diajak workshop berkreasi cake. Bahan bahan sudah disiapkan, seluruh peserta ditantang plating. Caranya lumayan simple, tapi seru dan cukup memantik ide kreasi.

Saya coba padu padan aneka bahan, agar cup yang disediakan penuh. Warna putih dan merah, dicobain kuning , hijau dari buah. Kemudian dibagian terakhir, ditaburi meses warna warni.

Sepuluh peserta dipilih menjadi pemenang, oleh juri yang juga petinggi Yayasan ASTRA YDBA. Lima peserta terpilih, berdasarkan hasil cake yang estetik. Lima peserta berikutnya, dipilih karena cake-nya luber.

Kreasi cake saya termasuk kategori luber, dan mendapatkan hadiah berupa tote bag—alhamdulillah. Sungguh seru dan menyenangkan, menjadi pengalaman tak terlupakan.

Mohon maaf lahir batin teman-teman, terima kasih Yayasan ASTRA YDBA. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung.
Mohon komentar disampaikan dalam bahasa yang sopan, tanpa menyinggung SARA