Kalian yang nonton film Film “Generasi 90-an Melankolia”, ada kabar gembira nih. Visinema Pictures bekerjasama dengan Visinema Music merilis video klip “Melankolia”dari original Motion Pictures.
Lagu yang dipopulerkan band Efek Rumah Kaca, dibawakan dengan versi berbeda oleh Sitha Marino. Dan Videoklip digarap oleh sutradara Mizam Fadilah Ananda.
Konsep untuk video klip ini, menggabungkan dua perspektif dari dua sisi manusia tentang kehilangan. Berfokus pada gambaran perasaan kehilangan, dan gambaran perasaan orang yang ia tinggalkan.
“Kita mencoba untuk mengangkat dua warna : merah dan biru. Merah menggambarkan sisi AriIrham yang sedang kacau karena ditinggalkan, biru untuk Sitha yang menggambarkan kondisi seseorang yang baik–baik saja.”, jelas Mizam.
Properti dari film sengaja dimasukkan kedalam video klip, sebagai serta benang merah yang menghubungkan film dan video klip.
"Generasi 90-an: Melankolia" bercerita tentang, Abby (AriIrham), anak muda yang mencari jati diri dan selalu menjadikan kakaknya, Indah (Aghniny Haque)sebagai sosok dikagumi. Kemudian Abby harus menerima kenyataan, sang kakak hilang dalam sebuah kecelakaan pesawat.
Pada situasi demikian, ia menemukan Sephia (Taskya Namya), sahabat kakaknya sebagai sosok pengganti. Namun benarkah kehadiran Sephia bisa membantu Abby mengikhlaskan kakaknya atau justru membuat Abby kehilangan dirinya.
Film ini didukung Aghniny Haque, Jennifer Coppen, Wafda, Gunawan, Marcel-la Zalianty. Frans Mohede, dan Amara Mohede.
"Generasi90-an: Melankolia"akan tayang mullai 24 Desember 2020 di bioskop seluruh Indonesia”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung.
Mohon komentar disampaikan dalam bahasa yang sopan, tanpa menyinggung SARA