24 November 2020, PT Federal International Finance (FIF) atau FIFGROUP, menginisiasi program Recruitment Partner Digital Forum (RPDF). Kegiatan yang berjalan sejak 2017, tahun ini terhitung menjadi tahun ke-4.
Program RPDF sendiri, menjadi bentuk koordinasi berbasis digital antara Human Capital FIFGROUP bersama SMA / SMK, Perguruan Tinggi dan Dinas Ketengakerjaan area Sumatera Utara 1 (Sumut 1), Jawa Barat 1 (Jabar 1) dan Lampung Bangka Belitung (Lambabel).
Di era industri 4.0, menuntut perusahaan mencari lulusan berkualitas, punya kompetensi bisnis, memiliki soft skill dan agile.
Saat ini FIFGROUP dengan kurang lebih 17 Ribu Karyawan, didukung 1.900 network dan RPDF menjadi stategi mendapatkan karyawan berkualitas.
RPDF yang digelar secara virtual, dihadiri Esther Sri Harjati, selaku Human Capital, General Support & Corporate Communication Director FIFGROUP, Arlien Virginia Jonathan, Division Head Human Capital, Zuriaty Department Head Human Capital Recruitment, Talent and Career Management, dan perwakilan Recuitment Partner.
Kegiatan ini berisi empat agenda utama, yaitu Business Overview, Recruitment Process, Recruitment Partner Activities dan Reading Corner.
Selain itu juga penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU), FIFGROUP dengan Dinas Tenaga Kerja, Universitas dan SMK sebagai bagian aktivitas Recruitment Partnership.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah berkunjung.
Mohon komentar disampaikan dalam bahasa yang sopan, tanpa menyinggung SARA