Semesta sedemikian baiknya, bekerja dengan sangat cermat, sistematis dan adil. Termasuk dalam hal kebermanfaatan, siapapun bisa berbuat tanpa melihat berlebih harta atau tidak.
Karena keinginan berbagi, ternyata tidak ada kaitan dengan kaya atau miskin. Keinginan berbuat kemanfaatan, menjadi milik hati yang tergerak.
Saya tercerahkan, ketika bergabung di IG LIVE @homecreditid “Fun Talk #AyoMajuBersama “ bersama narsum Erix Soekamti (seniman , pendiri Does University).
Pria kelahiran Surabaya ini, sudah tak perlu diragukan jiwa berbaginya.
Erix sedang membangun obyek Pariwisata, tepatnya di Gunung Purba daerah Nglinggo. Menginisiasi gerakan “Nglarisi Konco Dewe”.
Ayah tiga anak ini mendirikan Does University (lima tahun lalu), sebuah sekolah minat dan bakat dengan sistem karantina selama 1,5 tahun.
Di sekolah ini siswa ditanamkan jiwa mandiri dan dilejitkan skillnya, sehingga lepas sekolah bisa membuka lapangan pekerjaan.
Kegiatan social Entrepreneurial semacam ini, tentu banyak tantangan.
Yaitu dalam hal pencarian dana, kemudian mengajak orang lain berkontribusi.
Saya sangat sepakat dengan tantangan ini.
Kebetulan saya dan teman-teman, punya gerakan sosial berupa donasi ke kaum dhuafa.
Tidak mudah membuat orang tergerak hati, apalagi donasi diibaratkan mengeluarkan dana.
Tak jarang ajak kami sepi respon, meskipun tidak serta merta memadamkan tekad kami.
Pun bukan Erix Soekamti namanya, kalau gampang menyerah dan patah arang. Menurutnya, kata menyerah sebenarnya membuat kalah sebelum perang.
Maka segala upaya perlu dikerahkan, dengan mencari pihak lain untuk diajak berkolaborasi.
Seperti dilakukan saat ini, Does University khusus Disfabel sedang dibangun.
Setelah gedung jadi, semantara focus bergeser ke obyek wisata Nglinggo.
Erix berhitung dengan cermat, bahwa ke depan musti terjadi perputaran ekonomi di daerah tersebut.
Sebelum kampus selesai, obyek wisata diprioritaskan dikerjakan guna menarik wisatawan.
Kalau sudah banyak orang datang, maka banyak warga berjualan sehingga terbentuk market- keren ya.
Sikap mencintai apa yang dikerjakan, menjadi modal utama erix Soekamti.
Karena dengan rasa cinta itu, biasanya melahirkan semangat yang menggebu, dan tidak mudah menyerah apabila menemui tantangan.
Bagi teman-teman yang ingin bergerak untuk kemanfaatan, pesan Erix adalah mencintai yang dikerjakan.
Sementara uang jangan dijadikan (satu-satunya) patokan, karena sangat bisa dicarikan solusinya.
Yaitu dengan berkolaborasi.
Ya, kebaikan musti diviralkan. Agar semakin banyak orang terinspirasi, semakin masif kebaikan tersebarkan.
Terima kasih mas Erix Soekamti, atas inspirasinya.
Salam sehat selalu.
Hedonisme dan egois membuat kita lupa ada hal yang berharga. Ketika jadi orang harus bermanfaat bagi orang lain. DOES University merupakan bentuk kepedulian terhadap generasi bangsa di bidang pendidikan
BalasHapusSolusi banget kak, bagi anak berbakat tapi terbatas akses.
Hapuscerdas banget yah inisiatifnya, bikin sekolah yang alumninya bisa membuka lapangan pekerjaan. Bener-bener inspiratif!
BalasHapusIya kak, jadi justru membuka lapangan pekerjaan
HapusKeren ya Erix Sukamti ini. Terobosan2nya sangat menginspirasi..
BalasHapusSeniman yg humble dan menebarkan kemanfaatan
HapusUdah lama gk dgr bg erik Soekamti ini ya. Dan gak nyangka skrng berkegiatan sosial. Smoga lancar & sukses trs 🥰
BalasHapusIya kak, dulu aktif bareng Endang Sukamti
HapusMenyebar kebermanfaatan dan kebaikan salah satunya bisa dengan berbagi,
BalasHapusApa yg dilakukan Erix Soekamti cukup inspirasional karena telah melakukan segala hal positif dan bernilai kebaikan
Inspiratif dan patut ditiru
HapusBetul banget. Kegiatan sosial gini tantangannya gede, tapi juga asyik ya dikerjain rame2.
BalasHapusSepakat
HapusMasya Allah Tabarakallah, keren nih programnya, ibarat sekolah ini mirip SMK ya, pas tamat siap kerja. Memang kebaikan perlu diviralkan agar banyak yg tergerak hatinya untuk ikutan
BalasHapusDiviralkan dan bisa dicontoh siapapun dalam skala kecil
HapusWah keren banget nih Erix Soekamti...Semoga makin banyak yang tergerak untuk ikut berpartisipasi dan kegiatan yang dilakukan Erix diberi kemudahan selalu ya...
BalasHapusAmin
HapusKolaborasi.
BalasHapusItu kunci sebuah keberhasilan anak muda dalam mewujudkan mimpi yaa..
Salut banget sama usaha Erix Soekamti.
Bergerak bersama dampaknya lebih terasa
HapusSetuju sekali.
HapusSemoga semakin banyak yang tergerak untuk bekerjasama membangun negeri.
Emang luar biasa mas erix ini dan Endank soekamti dengna DOes Universtity
BalasHapussekolah bakat yang memang harusnya ada di Indonesia, aku mendukung ini.
Senangnya diriku bisa ikut serta talkshownya juga
Inspiratif ya kak
Hapusawalnya cmn tau sosok Erix ini hanya sebagai Lead pada Band Legendaris Endank Soekamti,,eh trnyta stlh mendengar IG live bbrp mggu yang lalu,,,seorang Erix punya dedikasi utk pendidikan dan musik. TOP
BalasHapusSama, awalnya saya tau beliau musisi
HapusSatu hal yang saya bisa ambil adalah collaboration alias kolaborasi. Apa pun program kalau dikerjakan sendiri akan terasa sulit dengan kolaborasi pekerjaan sesulit apa pun akan gampang dikerjakan ya. Apalagi untuk membangun Indonesia pintar lewat program pendidikan ya salut deh.. sukses selalu.
BalasHapusIya kak
HapusIya kak, perlu dicontoh hal demikian
BalasHapusSalut dengan Mas Erix Soekamti ini, kerja keras dan prinsipnya mencintai apa yang dikerjakannya itu patut diteladani. Keren!
BalasHapusSaya telah membaca kiprah Erix Sukamti ini dari bbrp tulisan teman, benar2 salut deh! Semoga proyek2 kerennya sukses selalu..
BalasHapusMencintai apa yang dikerjakan, sehingga lahir ketulusan dan kebaikan ya. Inspirasi tersebut dari Erix menjadi hikmah buat kita untuk melakukan hal yang bermanfaat bagi banyak orang
BalasHapusSaya mengikuti acara episode yang ke berapa itu ya ... Erix Soekamti y=juga menjadi nara sumbernya. Saya salut sama beliau. Gak banyak yang seperti beliau, langsung berbuat. Banyakan yang menghujat sana sini.
BalasHapusMas Erix ini sumber inspirasi banget ya kak. Banyak hal yang bisa kita pelajari alhamdulillah aku juga ikutan.
BalasHapusJadi penasaran lebih jauh mengenal Erix Soekamti membuat sekolah minat bakat ini. Emang seru ya acara homecredit. Aku juga pernah ikutan.
BalasHapusGa banyak yg mau ambil bagian dari masalah masalah yang ada...dan ternyata merekalah orang orang terpilih itu
BalasHapusinisiatif yg sangat luar biasa dari Mas Erix.. bantuan itu memang benar tak hanya berupa materi semata, namun juga bisa berupa ilmu dan pembekalan yg bisa dimanfaatkan untuk jangka panjang, serta bisa disampaikan juga kepada orang2 di sekitar..
BalasHapusWah inspiratif sekali, dimasa saat ini, social preneurh seperti ini sangat dibutuhkan masyarakat!
BalasHapusKeren banget bang Erix Soekamti! Salut, membantu sesama ternyata bisa dimulai dari yang kecil, lalu terpupuk jadi besar.
BalasHapus